Namun ada beberapa aplikasi yang setelah dipasang di komputer tidak bisa di-uninstall melalui control panel, contohnya Smadav. Mungkin sobat-sobat sekalian punya caranya masing-masing untuk menghapus Smadav dari sistem komputer. Namun, jika tahap uninstall-nya kurang lengkap, maka penghapusan Smadav dari komputer bisa dibilang kurang bersih. Akibatnya malah memperbanyak file yang tidak terpakai dalam komputer.
Jika sobat ingin uninstall Smadav sampai habis, sobat bisa juga menggunakan software seperti TuneUp Utilities, Revo Uninstaller, dan lain-lain. Namun kalau sobat malas menambahkan aplikasi pada komputer untuk hal-hal seperti ini, dengan alasan tidak ingin menambah berat kinerja pada komputer, sobat bisa Uninstall Smadav Sampai Habis Tanpa Software. Beginilah caranya:
1. Buka Smadav, lalu masuk ke bagian protection.
2. Akan muncul tools Smart-Protection. Disana kita pilih Uninstall.
3. Terus ikuti tahap-tahap uninstall sampai selesai. Jika sudah selesai, maka akan muncul tampilan seperti berikut. Lalu sobat lihat pada desktop dan Taskbar, maka ikon Smadav sudah hilang.
4. Jangan senang dahulu, bukan berarti Smadav sudah berhasil di-uninstall sampai habis. Tahap selanjutnya, hapus folder Smadav yang terdapat pada Folder Computer >> Local Disk (C:) >> Program Files.
Jika tidak terhapus semuanya, maka ada beberapa file di dalamnya yang tidak dapat dihapus. File yang tidak dapat dihapus tersebut biasanya berekstensi .dll . Ubah nama file yang tidak dapat dihapus tersebut dengan nama apa saja dan ubah ekestensi-nya menjadi .txt .
Jika folder Smadav beserta seluruh isinya dapat dihapus, maka itu lebih baik lagi.
5. Buka program Registry Editor dengan menekan tombol Start+R, ketikan "regedit" (tanpa kutip), dan klik OK.
6. Pada Registry Editor, masuk ke folder Computer >> HKEY_CURRENT_USER >> Software. Lalu hapus folder SMADAV dengan klik kanan >> delete.
Jika tadi folder Smadav pada Computer >> Local Disk (C:) >> Program Files dalam Windows Explorer tidak dapat dihapus, maka sekarang coba hapus sekali lagi. Jika sudah dapat dihapus, maka sampai ini tahap uninstall Smadav tanpa software telah selesai. Langkah terakhir adalah me-restart komputer sobat.
0 comments:
Post a Comment